Trailer Baru SAO : Alicization Lycoris Berisi Penjelasan fitur Game.


Pada hari Senin Bandai Namco Entertainment Europa, merilis trailer baru game Sword Art Online: Alicization Lycoris. Pada trailer kali ini mereka menjelasakan fitur dari game ini.


Sebelumnya Bandai Namco Entertainment menunda perilisan game ini karena COVID-19  yang awalnya direncanakan pada 22 Mai untuk daerah North Amerika, Europa, dan Asia Tenggara, menjadi tanggal 10 Juli. Sedangkan untuk di Jepang, perilisannya di buat 2 waktu untuk platform yang berbeda, yaitu 9 Juli untuk Playstation 4 dan Xbox One, dan 10 Juli untuk PC lewat Steam.

Game ini memiliki jalan cerita yang sama seperti di anime dan novelnya. Namun, tidak dengan rute lanjutan dari anime Sword Art Online: Alicization - War of Underworld. Tetapi nantinya game ini akan memilikir rute cerita sendiri.


Menurut Bandai, Sword Art Online Alicization Lycoris adalah game dengan pemain menjadi tokoh utama (Kirito) yang tenggelam ke dalam dunia virtual misterius Underworld berdasarkan Alicization Arc pada animenya. Dengan fitur kombat yang epic, Visual yang memukau, dan dunia yang luas untuk di jelajahi.

Dengan mengikuti cerita di anime Sword Art Online Alicization, Sword Art Online Alicization Lycoris menyadarkan Kirito di dunia misterius yang cukup familiar buatnya yaitu Underworld, dimana disana A.I memiliki kemampuan seperti layaknya manusia. Sebagai pemain, kita memainkan tokoh Kirito dan akan dibuat terpukau dengan adanya adegan mengejutkan melalui pertarungan-pertarungan yang intens. Selain itu pemain akan menemukan banyak karakter favorit terkenal dalam seri ini seperti Eugeo, Alice, Administrator, dan banyak lagi. Dunia luas itu menunggu kalian pemain bersama para karakter favorit dalam adaptasi menarik seri Sword Art Online: Alicization.

Sebelumnya anime Sword Art Online: Alicization telah tayang di Jepang pada Oktober 2018 di TV dan berbagai platform streaming seperti Crunchyroll, Hulu, dan FunumationNow. Seri ini mengadaptasi dari bagian Alicization pada novel karya Reki Kawahara yang direncanakan akan tayang dengan 4 Season. 2 Season awal telah tayang pada Oktober 2018 sampai Maret 2019, dan Season ke-3 dengan tambahan title menjadi Sword Art Online: Alicization - War Of Underworld telah tayang Oktober lalu. Sedangkan untuk season ke-4nya yang awalnya akan tayang pada 25 April di tunda sampai Juli nanti.

Post a Comment

0 Comments